Site Loader
D'Botanica (BTC) Mall. P01/01. Pasteur, Bandung.

Sabtu / 11 Maret & Minggu / 12 Maret 2023

Tornado! Dari kejauhan kami melihat tiang awan berwarna gelap menjulang turun dari langit. Sesampainya di Pantai Nemberala kami berjumpa dengan kawanan nelayan yang sedang berdoa bersama. Dipimpin seorang yang sepuh, sy mendengarkan doa mereka. Ohh, rupanya mereka baru saja berencana menaruh pupuk di laut utk tanaman rumput laut mereka, yang kemudian batal & buru2 kembali ke pantai krn ada tornado yang tiba2 muncul. https://youtube.com/shorts/C550hYhrBw4?feature=share3

Mereka berdoa memohon perlindungan Tuhan utk kiranya dapat menaruh pupuk tsb pada Senin ini. Melihat lebih dekat kehidupan nelayan yang sangat dekat dengan fenomena alam tak terduga, benar2 membutuhkan Pelindung yang sejati. Dalam doanya, lelaki yang sudah sepuh itu terus memanggil TUHAN sebagai Bapa-nya. Bapa mana di dunia yang tak akan bertindak untuk melindungi anak-anak yang berseru padanya? Apalagi Bapa kita yang di surga yang akan menyatakan kedaulatan-NYA bagi setiap kita yang berlindung pada-NYA!

Skedul kembali ke Kupang di tiket tertulis Pk.12.00. Menuju pelabuhan, kami menyempatkan untuk melihat desa yang rata2 penduduk wanitanya menenun kain khas Rote. Bercakap2 dengan seorang Mama yang sudah menenun selama 17 tahun. Luar biasa! Mau melihat cara menenun klik: https://youtu.be/YSBH3y3fvG4

Langit pelabuhan ditutupi awan gelap juga angin bertiup sangat kencang saat ferry dari Kupang bersandar di dermaga Rote. Setelah bongkar muatan, akhirnya kami berangkat Pk.13.30 dengan jarak tempuh dua jam menuju Kupang. Bye-bye Rote! Sampai jumpa lagi kelak. https://youtube.com/shorts/jQKVYVWt_1k?feature=share

Makasih Pak Maurits & Bu Femy yang sudah mendampingi kami selama 4 hari di Rote.

Minggu pagi kami bersiap menuju Gereja Kristen Protestan Kehidupan Rohani, Kupang. Ibadah dimulai Pk.08.00 WITA, sy menyampaikan firman Tuhan dengan Tema: FIRMAN HIDUP bagi Keluargaku, bagi yang ingin menyimak silahkan klik: https://www.youtube.com/live/dZPWjU_4K5E?feature=share

(to be continued)

Pdt. Chang Khui Fa
Passionate Marriage Mentor

Post Author: admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *